Game Pelajaran Yang Baik Untuk Anak – Di era digital seperti sekarang ini, sudah ada begitu banyak aplikasi dan game yang dibuat secara khusus untuk membantu anak belajar dan bermain dari rumah. Tentunya hal ini juga sudah menjadi suatu kemajuan di jaman sekarang, yang mana anak-anak dapat belajar melalui handphone yang praktis mereka gunakan, tanpa perlu membeli buku pelajaran lagi. Pasalnya sejumlah aplikasi dan game bertema pelajaran ini, dapat dengan mudah bahkan gratis diunduh melalui aplikasi Playstore. Apa saja game pelajaran tersebut? Berikut kami rangkum dalam pembahasan artikel kali ini mengenai game pelajaran yang baik untuk anak di Playstore.
Game Pelajaran Yang Baik Untuk Anak Di Playstore
1. Math & Logic : Brain Games
Yang pertama ada game Math & Logic : Brain Games yang digarap oleh ImagiRation LLC, yang merupakan salah satu game pelajaran Matematika adaptif dan tentunya cocok untuk anak. Permainan ini merupakan program pelatihan Matematika dan otak yang terdiri dari permainan puzzle yang menyenangkan dan juga interaktif untuk membantu anak belajar Matematika dan meningkatkan perkembangan yang kognitif. Adapun berbagai contoh kegiatan belajar yang menyenangkan dan interaktif yang ada pada game MAth & Logic ini seperti Aritmatika, logika, menghitung, sintesis mental, berpikir kritis, dan masih banyak lagi yang lainnya.
2. I Can Read
Selanjutnya ada game I Can Read yang digarap oleh Orangefik ini juga rekomendasi digunakan untuk anak dalam proses belajarnya. Pasalnya aplikasi ini memberikan metode sistematis, ilmiah, dan berbasis nilai untuk mengajari anak keterampilan membaca bahasa Inggris yang memberdayakan melalui pendekatan dasar suara untuk pembaca pemula.
3. One Story A Day – For Beginners
Salah satu game atau aplikasi yang digarap oleh DC Canada Education Publishing, merupakan sebuah platform membaca awal untuk anak-anak lengkap dengan trek audio, aktivitas, dan yang lebih menarik ialah 365 cerita keren. Tak hanya itu saja, game ini juga menghadirkan berbagai fitur menarik yang membuat anak lebih semangat dalam belajar. Seperti halnya membina perkembangan bahasa, intelektual, sosial, dan budaya pada anak. Juga membantu dalam meningkatkan keterampilan membaca, menulis, dan pemahaman. Bacaan dalam game ini juga tersedia dalam bahasa Inggris dan Prancis serta tata bahasa dan juga ejaan.
4. Kids Draw Magic
Jika kalian ingin mengajarkan tentang pelajaran menggambar pada anak, kalian boleh mencoba salah satu game yakni Kids Draw Magic ini. Merupakan aplikasi menggambar terbaik untuk anak-anak segala usia, dan menggunakan teknologi AI dalam membuat gambar dan melukis. Dengan menggunakan aplikasi ini, anak dapat mengembangkan keterampilan motorik dan kemampuan kreatif yang penting. Dengan adanya berbagai alat dan fitur yang terdapat dalam Kids Drawing Magic, membuat anak dapat berkarya seni dan mengekspresikan kreativitas mereka dengan cara yang belum pernah ada sebelumnya.
Dan itulah beberapa jenis game atau aplikasi yang baik untuk anak dalam hal pelajaran.