Ciri-ciri Penipuan Dalam Bentuk Game – Pernah gak sih kalian mendengar sebuah iklan aplikasi game yang katanya bisa menghasilkan uang? Yang mana uang tersebut bisa dengan mudah didapatkan dan langsung ditransfer ke rekening ataupun dompet digital lainnya. Namun setelah kalian memainkan sejumlah aplikasi game tersebut, kalian justru mengalami hal yang menyulitkan dan merasa seperti ditipu. Contohnya saja dalam game tersebut diharuskan mengumpulkan poin untuk ditukarkan hadiah uang tunai, namun pada saat ingin melakukan penukaran yang ada malah tidak bisa. Nah, jika kalian mengalami hal seperti itu kalian sudah dipastikan tertipu oleh aplikasi game yang katanya menghasilkan uang tersebut.
Perlu diperhatikan dalam menggunakan aplikasi game di jaman sekarang ini, yang mana kecanggihan teknologi sudah begitu berkembang dan banyak juga yang disalah gunakan. Untuk itu kami akan merangkum beberapa ciri-ciri penipuan yang dilakukan dalam bentuk aplikasi game yang harus kalian cermati agar tidak tertipu dan tergiur lagi.
Ciri-ciri Penipuan Dalam Bentuk Aplikasi Dan Game
1. Permainan Yang Tidak Menantang
Kebanyakan aplikasi game yang digadang-gadang akan menghasilkan uang dengan mudah memiliki tantangan yang sangat mudah dan tidak begitu sulit, tidak memerlukan fokus ataupun konsentrasi penuh dalam gamenya. Pada umumnya kalian hanya memainkan game tersebut dengan cara menggeser kek kiri atau ke kanan, ataupun menjawab beberapa pertanyaan yang sangat mudah. Hal ini tentunya sudah menjadi salah satu ciri khas dari aplikasi game penghasil uang yang menipu.
2. Iklan Yang Sangat Banyak
Biasanya aplikasi game penghasil uang yang memiliki banyak iklan bisa menjadi salah satu ciri dari aplikasi game penghasil uang tipuan, yang mana kita diharuskan untuk menonton iklan secara terus menerus untuk mendapatkan ekstra hadiah yang lebih besar dari yang didapatkan dalam permainannya. Pada kenyataannya developer aplikasi ini akan mendapatkan uang yang lebih besar saat kita menonton iklan tersebut secara terus menerus, dan alhasil kita hanya menonton saja dan tidak mendapatkan apa-apa.
3. Games Yang Didapatkan Dari Iklan
Pada dasarnya game penipuan yang katanya bisa menghasilkan uang ini kebanyakan didapatkan dari iklan yang bermunculan di berbagai jejaring sosial media. Developer dari aplikasi game tersebut biasanya mengiklankan aplikasi mereka lewat jejaring sosial yang banyak digunakan oleh orang-orang dan dengan begitu akan banyak orang yang mulai tergiur dan memainkan aplikasi game tersebut.
4. Menampilkan Uang Atau Emas Yang Banyak
Aplikasi game penipu yang katanya bisa menghasilkan uang ini juga biasanya diiklankan dengan menampilkan uang dan emas dalam jumlah besar dan banyak, yang mana hal teersebut tentunya bertujuan untuk membuat para korbannya bisa tergiur dan tertipu. Malahan jika kalian memainkan game tersebut bukannya uang atau emas, melainkan kuota internet kalian yang akan terus terkuras.
5. Tidak Ada Review Tentang Game
Seperti yang bisa kita lihat pada Play Store, kita bisa memberikan rating pada aplikasi yang kita gunakan tersebut yang mana dari rating itu kita bisa memasukkan review kita tentang aplikasi game tersebut. Namun berbeda untuk aplikasi game yang menipu ini yang mana mereka tidak menyediakan kolom review atau rating pada aplikasi mereka, itupun jika ada maka semua komentar atau review dari pengguna tentunya memberikan rating yang begitu buruk.
Dan itulah beberapa ciri-ciri yang perlu kalian ketahui dari aplikasi game penipuan yang katanya bisa menghasilkan uang. Untuk itu disarankan agar kalian lebih berhati-hati lagi dan lebih bijak dlagi dalam menggunakan aplikasi dan juga game di era sekarang ini agar tidak mudah ditipu.